Dalam kehidupan sehari-hari, ada kalanya kita menjumpai sesuatu yang kita senangi atau tidak kita senangi. Terkadang, kita perlu menerangkannya kepada orang lain agar bisa lebih saling mengenal dan memahami satu sama lain.

Dan dalam bahasa Inggris, ada banyak sekali cara untuk menyatakan rasa suka dan tidak suka. Melalui expressions atau ungkapan di bawah ini, kita akan mempelajari tentang ragam cara untuk menyatakan tingkat kesenangan atau ketertarikan kita. Selamat belajar!

Kita telah membahas topik mengenai penjelasan lengkap adverb. Mari kita lanjutkan topik selanjutnya mengenai penjelasan lengkap expressing LIKE and DISLIKE.

“Apa itu like dan dislike?”, “Apa saja contoh expression of like and dislike?”, “Bagaimana contoh kalimatnya?” Let’s discuss!

Belajar Bahasa Inggris Ungkapan Rasa Suka

PENGERTIAN EXPRESSION OF LIKE AND DISLIKE

Expression of like artinya ekspresi atau ungkapan yang menyatakan suka/senang terhadap sesuatu. Expressing like berarti mengekspresikan rasa suka.

Expression of dislike artinya ekspresi atau ungkapan yang menyatakan tidak suka/benci terhadap sesuatu. Expressing dislike berarti mengekspresikan rasa tidak suka.

CONTOH EXPRESSING LIKE AND DISLIKE

→ Expressing like

Berikut ungkapan yang mengekspresikan rasa suka:

  • I like…
  • I love…
  • I really love…
  • I enjoy…
  • I really enjoy…
  • I feel like…
  • I am crazy about…
  • I am very fond of…
  • I am very keen on…

→ Expressing dislike

Berikut ungkapan yang mengekspresikan rasa tidak suka:

  • I dislike…
  • I don’t like…
  • I hate…
  • I detest…
  • I loathe.. 

Jadi kalimat tersebut diatas adalah untuk mengungkapkan rasa suka atau tidak suka dalam perbincangan dalam mengekspresikan diri kita. Untuk bisa melanjutkan cara bicara yang benar dan sampai lancar speak English kita ayo pelajari cara belajarnya,

Untuk cara belajar klik > https://jirehenglish.com/cara-belajar/

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *